PROFIL JURUSAN MD
Sejarah
Seiring
dengan perjalanan panjang Fakultas Dakwah dan Komunikasi yang memiliki beberapa
jurusan penting, diantaranya jurusan Manajemen Dakwah. Jurusan Manajemen Dakwa
terlahir pada tahun 1995, sebagai jawaban atas perkembangan dan tuntutan
kebutuhan, sekaligus menganulir pemahaman reduksionis yang menganggap Dakwah
sebagai Khitabah (ceramah). Dengan
dibukanya jurusan Manajemen Dakwah, mendapat sambutan baik dan menarik peminat
dengan angka yang cukup signifikan. Bukti nyata dari antusiasnya masyarakat,
hari ini, sudah tersebar lulusan Jurusan Manajemen Dakwah di berbagai wilayah
yang mengaku posisi penting diberbagai intansi terkemuka.
Visi
Menjadi
program studi professional dalam bidang tadbir (Manajemen Dakwah) tahun 2020
dalam rangka membangun nilai-nilai sosial dan intusional sesuai dengan misi
utama dakwah islam.
Misi
Berkenaan
dengan visi tersebut, misi utama jurusan Manajemen Dakwah adalah:
1. Melakukan studi-studi baru tentang Manajemen
Dakwah (Tadbir), baik sebagai ilmu maupun sebagai aktivitas manusia, untuk
merumuskan konsep-konsep baru pada bidang Manajemen Dakwah;
2. Melakukan studi dan atau riset tentang Manajemen
Dakwah untuk menemukan relevansi dan nilai daya guna fungsional dalam kegiatan
dakwah islam;
3. Menyiapkan kader mudabir professional
dalam bidang Manajemen Dakwah untuk memenui kebutuan masyarakat, khususnya
dalam pelayanan:
1) Pengelolaan majelis taklim;
2) Pengelolaan masjid;
3) Pengelolaan organisasi kemasyarakatan
islam;
4) Pengelolaan organisasi politik islam;
5) Pengelolaan pelaksanaan ibadah haji,
umroh, ziarah;
6) Pengelolaan zakat, infak, dan shadaqah;
7) Pengelolaan lembaga swadaya islam (LSM)
dakwah;
8) Pengelolaan lembaga keuangan syariah.
Tujuan
1. Memiliki keahlian dasar dalam memaami,
menjelaskan dan memecahkan masalah-masalah yang ada dalam kawasan keahliannya,
yakni bidang Manajemen Dakwah, baik secara teoritik maupun praktik;
2. Memahami asas-asas pengelolaan dan mampu
memangku posisi-posisi tertentu sesuai dengan keahliannya dalam
kegiatan-kegiatan produktif dan pelayanan masyarakat;
3. Memiliki keterampilan praktis dalam
bidang Manajemen Dakwah sekaligus memahami posisi Manajemen Dakwah dalam
kerangka dakwah islam umumnya;
4. Mengembangkan program studi Manajemen
Dakwah dengan memberikan landasan etik dan moral dalam keterpaduan proses dan
pemanfaatan ilmu pengetahuan, keimanan dan ketakwaan.
Lapangan kerja
Manajeman Dakwah
Ilmuwan
dakwah, (dosen, peneliti) staf atau pengelola instansi pemerintah yang terkait
perencanaan dan pengelolaan kelembagaan dakwah; tenaga professional dalam
kegiatan perencanaan dan pengelolaan pengembangan kehidupan dan kepemimpinan
umat pada setiap tingkatan; manajer pada lembaga swasta (profit/non profit)
organisasi masyarakat, NGO, organisasi politik; pengelolaan lembaga islam
pemerintah baik swasta dan lembaga-lembaga lain yang menjadi konsen jurusan Manajemen
Dakwah.
Pimpina Fakultas Dakwah
Dan Komunikasi
Dekan : Prof. Dr. H. Asep
Muhyiddin. M.Ag
PD
I Akademik : Dr. Ahmad Sarbini,
M.Ag.
PD
II Adum : Drs. H. Syamsudin
RS., M.Ag
PD
Kemahasiswaan : DR. H. Ujang
Saefulloh., M.Si.
Ketua Jurusan Manajemen
Dakwah
Ketua
Jurusan : Drs. Saepul Anwar.
M.Ag
Sekretaris
Jurusan : Budi Budiman, M.Ag., M.Si.
Dosen Jurusan Manajemen
Dakwah
Prof.
Dr. H. Asep Muhyiddin. M.Ag
Dr.
Ahmad Sarbini, M.Ag.
Drs.
H. Syamsudin RS., M.Ag
Drs.
Saepul Anwar. M.Ag
Budi
Budiman, M.Ag., M.Si.
Drs.
Yususf Zaenal Abidin,MM
DR.
H. Fisher Zulkarnaen, M.Ag
Drs.
Hamzah Turmudi, M.Si
Drs.
H. Ahmad Syamsir, M.Si
Husen
Saeful Anwar. M.Si
Irfan
Sanusi, M.Si
Dra.
Yuliani, M.Pd.
DR.
Dewi Sa’diah, S.Ag., M.Pd
Moch.
Fakhruroji, M.Ag
Asep
Iwan S, S.Sos.I, M.Ag
Herman,
S.Sos I., M.Ag
Arif
Rahman, S.Ag., M.Pd
Lilis
Sulastri Lagut, S.Ag., MM